Johar Ali Khan dan misi musik

Siapakah dia? Mungkin yang suka sama keluarga Rhoma Irama – Ridho Rhoma tau sama sosok yang satu ini?

He is Johar Ali Khan. Seorang violist dari India. Menurut profile nya, Johar Ali adalah violin prodigy yang lahir dari sebuah keluarga yang memang secara turun temurun terkenal di bidang music. Di India sendiri kiprahnya dikenal semua orang, bahkan Indian embassy di seluruh dunia pun sering kali memanggil Johar Ali untuk perform di acara kenegaraan.

Screen Shot 2014-11-26 at 5.36.38 PM

Apa sih cha, hubungannya dengan keluarga Rhoma Irama. indeed, ternyata seorang Johar Ali ini sangat erat hubungannya dengan keluarga Rhoma Irama. Dan Indeed juga, tulisan ini dibuat dengan masih bengongnya saya dengan keberadaannya yang tetiba ada di kantor saya. hehe..

Processed with VSCOcam with g3 preset

Johar Ali muncul di ruangan saya, setelah meeting dengan papsy (my other boss) dan langsung cerita ini itu tentang musiknya, tentang kredibilitasnya, tentang apapun soal dirinya. Dengan usianya yang sudah berkisar 46 tahun, saya sih percaya bahwa pengalamannya bermusik sudah banyak, dan pastinya kisah yang ingin dia bagi juga banyak sekali, apalagi ternyata Johar ali pernah perform untuk UNESCO dan punya banyak penghargaan. Dari kata-katanya yang sebenarnya agak ‘tinggi’ saya bisa melihat passion dia di dunia musik sangatlah besar. Dan dibalik itu ternyata Johar Ali ini punya misi ingin membuat workshop atau seminar tentang musik yang dia bawakan – kepada siswa-siswa yang mempelajari musik dan seni di Indonesia. Kalau bisa collaboration concert malah.

Sejujurnya, saya nggak ngerti musiknya yang merupakan musik khas India, sehubungan juga saya kurang bisa menikmati alunan dan tingginya tone dari violin, tapi saya amazed dengan bagaimana seorang musisi seperti dia (sekaliber dia) mau terjun sendiri untuk promosi di negri yang bukan negaranya untuk memperkenalkan ‘jiwa’nya via musik dan yang pastinya budaya tradisionalnya khususnya masuk ke sekolah-sekolah seperti ini. Mengingatkan saya ke musisi-musisi dan pelaku seni budaya tradisional seperti keluarganya mang Udjo juga sih.. Indah ya, kalau hal-hal tradisi ini terus dilestarikan dan di kenalkan ke kelompok lain. šŸ™‚

Ah, Good luck lah, Sir.. Semoga banyak musisi dan pelaku seni tradisional lainnya, dari negara lainnya juga yang melakukan misi ini supaya identitas suatu negara dan suatu kelompok juga nggak hilang keberadaannya (tentunya yang positif).

Leave a comment